Jika aku menjadi


Jika aku diciptakan kembali menjadi tumbuhan, aku ingin menjadi Sakura yang selalu mekar di Negeri Jepang. Sakura di Negri Matahari Terbit memang nomer satu, sakura memberi kita semua keindahan, kesejukan, kenikmatan walaupun hanya bisa bersemi di musimnya, sakura tetap luar biasa. Walau bunga sakura berguguran, jatuh lalu terinjak orang tanpa sengaja bagiku cukup memberikan kalian kebahagian sesaat daripada memberikan kebencian selamanya.


Jika aku diciptakan kembali menjadi binatang, aku ingin menjadi sang Garuda yang selalu terbang mengitari angkasa, menembus batas dunia melihat seluruh cakrawala dunia, terbang bebas di awan, menikmati kehidupan dan indahnya dunia. Garuda merupakan binatang yang gagah, simbol bangsa Indonesia, simbol dari kekuatan, kehebatan dan kemampuan. Garuda juga mampu memimpin bangsanya, menjadi pemimpin yang adil terhadap yang lemah. Sayang terkadang jika menjadi garuda, akan ada sedikit kesombongan dalam diri saya, padahal baju kesombongan hanya digunakan oleh Sang Pencipta


Namun, aku diciptakan menjadi manusia sempurna, lelaki yang slalu ceria, yang menyayangi wanita,  menyukai matematika, memiliki hobi softball dan senang dengan dunia pendidikan, suka membaca, serta  suka menulis. Mungkin bagi kalian aku hanya seorang pecundang, pembual, banyak bicara sedikit kerja, penyombong besar, atau apalah. Tapi inilah aku, seorang temanku pernah berkata "WTF Did I, This is who I am". Ya.. ini lah aku.. aku manusia biasa bisa merasa galau, sedih, bahagia ceria marah atau bahkan cemburu. Terimalah aku apa adanya, sebagai manusia sebagai lelaki sjati. Dan maafkan semua kesalahanku dan berikan masukan agar aku menjadi manusia yang selalu dekat dengan-Nya.





Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pseudo Code Kalkulator Pangkat - Kombinasi

Didactical Assessment for Realistic Mathematics Education

Suka Matematika